Tingkatkan Kualitas Maturitas SPIP, Jajaran Petugas Lapas Selong Ikuti Teleconference

    Tingkatkan Kualitas Maturitas SPIP, Jajaran Petugas Lapas Selong Ikuti Teleconference

    Lombok Timur NTB – Dalam rangka menentukan tingkat maturitas penyelenggaraan SPIP di Wilayah Kemenkumham NTB, Jajaran petugas Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Selong Kanwil Kemenkumham NTB mengikuti kegiatan Peningkatan Maturitas SPIP dan Teknik Penilaian Mandiri yang diselenggarakan secara virtual dan terpusat di Kantor Wilayah Kemenkumham NTB, Selasa (08/03).

    Dalam sambutannya Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham NTB, Haris Sukamto mengungkapkan bahwa kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka mempertahankan level Maturitas SPIP pada Jajaran Unit Pelaksana Teknis (UPT) Kantor Wilayah Kemenkumham NTB.

    "Tingkat maturasi penyelenggaraan SPIP didefinisikan sebagai kerangka kerja yang memuat karakteristik dasar yang menunjukkan tingkat kematangan penyelenggaraan SPIP yang terstruktur dan berkelanjutan sebagai instrumen evaluatif dan panduan generik untuk meningkatkan maturasi sistem pengendalian intern, " ungkapnya.

    Melalui kegiatan tersebut, Ka Lapas Kelas IIB Selong Kanwil Kemenkumham NTB Purniawal berharap level maturitas SPIP di lingkungan Kementerian Hukum dan HAM NTB dapat terus dipertahankan dan ditingkatkan pada level yang optimal.(Adbravo, )

    Lombok Timur
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Dua Orang WBP Lapas Selong Mendapat Remisi...

    Artikel Berikutnya

    Dua Orang WBP Lapas Selong Mendapatkan Program...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Nunung Resmi Laporkan Dugaan Penyerobotan Tanah di Bumbang Ke Polres Lombok Tengah
    Pastikan Situasi Kondusif, Kapolresta Mataram Pantau Debat Ketiga Paslon Gubernur dan Wakil Gubernur NTB
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati

    Ikuti Kami